GUNUNGKIDUL – Seorang warga di Kabupaten Gunungkidul DIY, hilang saat mencari ikan di Pantai Kapen, Kalurahan Kemadang, Kapanewon Tamjungsari pada Jum’at, (15/01/2021) dini hari.
Sastro Wiyono (65) warga Padukuhan Wonosobo ll, Kalurahan Banjarejo, Kapanewon Tanjungsari, tersebut hilang setelah berpisah dengan rekannya.
Sebelumnya mereka berpencar, berniat mencari ikan, namun hingga saat ini belum ditemukan dan petugas SAR masih terus melakukan pencarian terhadap korban.