Yogyakarta – Penggelaran Operasi Patuh Progo-2022 memasuki hari ke-2. Operasi ini merupakan operasi kepolisian yang mengedepankan fungsi Lalu Lintas yang digelar serentak di seluruh Indonesia termasuk di Yogyakarta. Kegiatan operasi ini bertujuan untuk menertibkan aturan-aturan lalu lintas serta mengantisipasi penyebaran covid-19.
Mengedepankan kegiatan preventif dan penegakkan hukum, personil satgas pada operasi patuh melaksanakan kegiatan sosialisasi, pengaturan lalu lintas dan pemeriksaan kelengkapan kendaraan terhadap masyarakat umum di Jl. Oerip Sumoharjo, Selasa (14/6/2022).
“Operasi kali ini mengedepankan penegakkan hukum kepada para pengendara yang melanggar namun kami juga tetap melakukan pelayanan kepada masyarakat seperti pengaturan lalu lintas kemudian melakukan sosialisasi serta menghimbau masyarakat tentang taat berlalu lintas”, tutur Kabid Humas.