SEORANG kuli bangunan di Kabupaten Bantul, Daerah Istimewa Yogyakarta (DIY) terjatuh dari lantai dua. Beruntung nyawa korban berinisal S (47) warga Dlingo, Bantul itu bisa diselamatkan.
Kasi Humas Polres Bantul AKP I Nengah Jeffry mengatakan, kejadian bermula saat korban yang bekerja sebagai tukang sedang memplester tembok dibagian topi-topi lantai 2 sebuah rumah di Kalurahan Tirtonirmolo, Kasihan bersama rekannya.
“Saat itu korban berniat akan berpindah posisi berjalan kearah barat namun tiba-tiba terjatuh,” katanya Selasa 10 September 2024.