GUNUNGKIDUL – Dinas Pekerjaan Umum, Perumahan dan Kawasan Permukiman (DPUPKP) Kabupaen Gunungkidul merencanakan 23 kegiatan prioritas. Program tersebut disesuaikan dengan tema pembangunan 2020 yaitu Menguatkan Pengembangan Industri Pariwisata, Peningkatan Kualitas Sumberdaya Manusia untuk Mewujudkan Pemerataan Pembangunan dan Kemandirian Daerah.
Hal di atas terpapar dalam usulan yang disampaikan Kepala Dinas DPUPKP, Eddy Praptono pada Forum Gabungan OPD Fisik Prasarana.
Acara forum gabungan OPD dilaksanakan pada Senin, 25 Februari 2019 silam di Ruang Rapat Bintaos Dinas Lingkungan Hidup.